Sebuah Pengantar Teknologi Informasi

Bookmark and Share

Teknologi memiliki arti hasil rekayasa manusia pada kebutuhan hidupnya sehari-hari. Bila disandingkan dengan informasi, maka hasil rekayasa manusia untuk mempermudah proses informasi, seperti pengolahan, penyebaran, dan penyimpanannya, demi kebutuhan hidup manusia.

Pengantar teknologi informasi memberikan kepada kita gambaran tentang teknologi informasi sebagai sebuah ilmu terapan yang sedemikian berkembang dan begitu dalam mempengaruhi kehidupan keseharian kita.

Teknologi informasi tak hanya mencakup teknologi komputer saja, tetapi juga teknologi komunikasi. Sehingga pelajaran di lembaga sekolah negeri kita sering menyebutnya dengan mata pelajaran teknologi informasi dan komunikasi. 

Teknologi Komputer

Teknologi adalah teknologi yang berkaitan dengan komputer, termasuk peralatan yang menyertainya, misalnya printer, CD-ROM, webcam dan lain-lain. Komputer adalah mesin pengolah data dan informasi.

Untuk menjalankan komputer diperlukan hardware (perangkat keras) berupa CPU, monitor dan lainnya. Sedangkan untuk menjalankan perangkat keras tersebut dibutuhkan software atau perangkat lunak. Software ini berupa program yang berisi deretan instruksi yang berguna untuk mengendalikan komputer.

Yang dimaksud dengan komputer tak hanya personal computer (PC) yang sering digunakan untuk membantu pekerjaan kantor saja, akan tetapi juga termasuk peralatan lain yang menerapkan pemrosesan data informasi, seperti microwave, mesin pembuat kopi, remote untuk TV, CD player dan lainnya.

Teknologi Telekomunikasi

Teknologi telekomunikasi dapat juga kita sebut dengan teknologi komunikasi, adalah teknologi yang berhubungan dengan proses informasi yang diolah dan dikomunikasikan antar jarak. Telepon, ponsel, radio, televisi dan sejenisnya termasuk ke dalam teknologi komunikasi. 

Manfaat Teknologi Informasi

Manfaat teknologi informasi tanpa disadari telah merasuki ke dalam sendi-sendi kehidupan manusia. Dari mulai mesin pembuat kopi, mengirim pesan pendek, dunia perbankan, hingga pesawat terbang tak bisa lepas dari penggunaan teknologi informasi.

Memasuki dunia pendidikan, teknologi informasi dan komunikasi melayani para peserta didik untuk dapat belajar secara e-learning, pendidikan jarak jauh baik melalui komputer dan alat multimedia yang dikirimkan, maupun lewat internet. Di samping itu, tersedianya alat yang memproses teks, gambar, suara dan video melahirkan metode ajar baru yang berbasis multimedia, yang memudahkan dan mempercepat proses belajar mengajar.

Dalam dunia perbankan modern, teknologi informasi dan komunikasi memberikan pengaruh yang sangat signifikan. Sistem online yang memudahkan transfer antar cabang dan antar bank memanjakan nasabah sehingga dapat mengambil dan mengirim uang di mana pun dan kapan pun, tak hanya dalam satu wilayah negara, bahkan hingga membuat jaringan ke seluruh dunia. Teknologi ini didukung oleh mesin ATM, situs online, hingga phone banking dan SMS banking.

Dalam dunia kesehatan, teknologi informasi dan komunikasi banyak digunakan untuk alat kesehatan, seperti mesin pacu jantung, kamera mini operasi, mesin cuci darah, USG, hingga sistem komputer dan jaringan yang menangani transaksi dan administrasi rumah sakit.

Begitu pun di kepolisian. Teknologi informasi mempunyai peran penting, mulai dari komputerisasi pembuatan SIM sehingga terdokumentasi dengan baik dan mempercepat proses pembuatannya, hingga pengungkapan bukti kejahatan, seperti forensik dan identifikasi wajah, yang dahulu sangat sulit dilakukan.

Banyak lagi bidang lain yang menggunakan teknologi informasi, bahkan dapat dikatakan menjadi ketergantungan. Kehidupan manusia mengalami revolusi peradaban dengan banyak lagi ditemukannya alat-alat baru dalam dunia teknologi informasi dan komunikasi.


View the original article here
Intenet Online

Title Post: Sebuah Pengantar Teknologi Informasi
Rating: 100% based on 9999989 ratings. 98 user reviews.
Author: Borneo08

Terimakasih sudah berkunjung di blog ini, Jika ada kritik dan saran silahkan tinggalkan komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...